Kamu ingin menjadi programmer bergaji tinggi?
Atau
Kamu ingin membuat program/website atau startup sendiri?
Atau
Kamu anak IT yang ingin memperdalam pemahaman di topik kuliah ?
Kalau iya, jabat erat, saya sangat senang dan apresiasi semangat belajar untuk masa depan kamu.
Hanya saja, banyak orang yang ingin belajar programming langsung terjun mempelajari yang seharusnya dia belum pelajari.
Seperti Framework Laravel, Database, Mobile Dev, atau bahkan Kecerdasan Buatan! Iya kamu bisa memperlajari hal tersebut, tetapi kamu harus tau dasarnya terlebih dahulu.
Jika kamu belum paham dasarnya, silahkan rasakan kebingungan dan berpendapat ilmu programming adalah ilmu yang rumit. Tentunya, hal tersebut akan memakan banyak waktu belajar tidak efektif kamu.
Sebaliknya, jika kamu mengerti dasarnya, ilmu programming akan terasa sangat simpel.
Salah satu dasar yang harus kamu pelajari adalah Object Oriented Programming (OOP). OOP adalah salah satu paradigma dasar yang harus diketahui oleh programmer sebelum ke topik lainnya.
Seperti,
-Jika kamu ingin Mengerti framework Web , kamu harus mengerti OOP
-Jika kamu ingin mengerti pemrograman mobile ANDROID atau IOS, kamu harus mengerti OOP
-Jika kamu ingin membuat aplikasi skala besar, kamu harus mengerti OOP
-Jika kamu ingin menjadi programmer handal, kamu harus mengerti OOP
Oleh karena itu, untuk mempelajari OOP, kamu harus mengambil kelas ini SEKARANG.
Karena kelas ini:
1. Didesain untuk kamu mendapatkan pelajaran OOP JAVA, dengan interaktif.
Berbeda, dengan belajar dari "internet secara gratis" yang membuat kamu kesulitan untuk belajar karena tanpa mentoring, live coding, dan berbahasa inggris.
Di kelas ini kamu akan belajar menggunakan video interaktif, berbahasa Indonesia dan live coding, sehingga kamu bisa mengerti dengan basic pemrograman OOP dengan baik dan bisa menyingkat waktu belajar kamu dengan jauh
2. Berisi 23 SUB MODUL yang akan kamu pelajari untuk mengerti basic pemrograman. Dengan 6 MODUL BESAR, yakni
- Perkenalan OOP ya kamu akan dikenalkan dan dijelaskan kenapa kamu harus belajar OOP, keuntungannya, kerugian dari OOP.
-Persiapan dan Instalasi, disini kamu akan mempersiapkan tools dan belajar bahasa Java OOP
- Tipe Data Array(BONUS), disini kamu akan belajar mengenai tipe data array, yang biasa digunakan dalam hampir semua proyek, ini merupakan topik GRATIS jika kamu ambil kelas ini.
- User Input (Bonus), disini kamu akan belajar bagaimana mengambil input dari user yang fleksibel, ini merupakan topik GRATIS jika kamu mengambil kelas ini.
- Method, disini kamu akan belajar apa itu method dan kenapa kamu harus menggunakan method dalam pemrograman kamu berikutnya.
-Class dan Object, disini kamu akan belajar apa itu class, object, inheritance, encapsulation, interface, abstract, dan polymorphism. Topik ini merupakan topik utama dari OOP.
3. Mendapatkan banyak latihan, yang tentunya dapat mengasah pemahaman kamu mengenai pemrograman yang akan diajarkan secara langsung.
4. Diundang ke Group FB khusus, yang mana kamu bisa berdiskusi
5. Kamu akan mendapatkan E-Certificate, yang bisa kamu gunakan untuk kebutuhan akademikmu, profesional atau kebutuhan lainnya
Oh iya, dikelas ini kamu akan dimentoring oleh saya, seorang Software Engineer , sehingga selain kamu bisa bertanya mengenai topik pemrograman yang diajarkan atau bahkan bertanya mengenai perkembangan industri IT sekarang.
Investasi ilmu yang sangat menarik bukan?
Kelas lain yang berhubungan dengan kelas ini:
-Dasar Pemrograman Untuk Pemula : Menggunakan Bahasa Java , dikelas ini kamu akan belajar pemrograman dari 0 dengan bahasa JAVA, saya sangat menyarankan kamu untuk mengambil kelas ini sebelum mengambil kelas OOP dengan JAVA
-Struktur Data: Ilmu Wajib untuk Meningkatkan Skill Programming, kelas ini merupaka kelas yang mengajarkan tentang struktur data
Garansi 7 Hari 100% Uang Kembali
Akses Materi Selamanya
Pengajar Berpengalaman
Gabung Grup Komunitas
Belajar Kapan Saja
Dapat e-Certificate
Halo, perkenalkan saya adalah Afiq.
Saya merupakan alumni Fasilkom UI dan mendapatkan predikat cumlaude ketika lulus. Dulu ketika mahasiswa,saya aktif menjadi asisten dosen di fakultas saya.
Saat ini, saya bekerja sebagai Software Engineer.
Kamu bisa melihat profil lengkap saya di linkedin, bertanya melalui saya di email afiqrasyidm@gmail, atau serta terhubung dengan saya di Instagram @afiq.rasyid
Saya harap kamu bisa belajar banyak dan saya tunggu kamu di kelas saya ya!
Mochammad Fandiansyah
Mantap, semoga ilmunya bermanfaat bagi bangsa dan negara
Alwi Nopriansa
pembelajaran yang sangat menarik dan begitu mengesankan
Rahmat Alfazri
Wah, Ilmunya lumayan banyak yang di dapat, Terimakasih
Theo Tumangger
Penjelasannya mudah dipahami. Selalu sukses Pintarr..
wahyu abidin
terimaksih atas pelajarnya benar-benar membantu saya